Fazio: Tottenham Tak Beruntung Untuk Kalahkan United

Fazio: Tottenham Tak Beruntung Untuk Kalahkan United
Federico Fazio (c) AFP
Bola.net - Pemain bertahan Tottenham Hotspur, Federico Fazio mengakui bahwa timnya tak beruntung gagal mengalahkan Manchester United. Bermain di White Hart Lane, kedua tim hanya bermain imbang tanpa gol.

Kedua tim sejatinya tampil berimbang pada laga tersebut. Tim tamu mampu mendominasi di babak pertama, namun di babak kedua Spurs mampu menemukan performa terbaiknya meskipun gagal mencetak gol.

Usai pertandingan, Fazio mengungkapkan bahwa Spurs tak beruntung gagal kalahkan United dengan penampilan yang mereka tunjukkan pada laga tersebut.

"Kami mengakhiri laga dengan sangat kuat. Kami senang dengan sikap kami dan mengincar tiga poin. Kami telah berjuang keras," ujarnya.

Kami tampil kuat di babak kedua. Kami memberikan tekanan lebih. Kami tak beruntung mendapatkan tiga poin," tandasnya.[initial]

 (ins/dzi)