Fans Liverpool Bernyanyi 'Kami Juara Liga', Jurgen Klopp: Ya, Silahkan!

Fans Liverpool Bernyanyi 'Kami Juara Liga', Jurgen Klopp: Ya, Silahkan!
Jurgen Klopp merayakan kemenangan Liverpool atas Tottenham di Anfield, (27/10/2019). (c) AP Photo

Bola.net - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, tidak akan melarang fans timnya untuk menyanyikan lagu juara Premier League. Namun, Jurgen Klopp dengan tegas mengatakan bahwa para pemain belum boleh berpesta.

Liverpool harus diakui kian dekat dengan gelar juara Premier League musim 2019/2020. Setelah menanti selama 30 tahun, setelah berulang kali diejek 'next year', inilah tahun bagi Liverpool.

Liverpool baru saja menang atas Manchester United di pekan ke-23 Premier League, Minggu (19/1/2020) malam WIB. Pada duel di Anfield tersebut, Liverpool menang dengan skor 2-0.

Dua gol kemenangan The Reds masing-masing dicetak Virgil van Dijk dan Mohamed Salah. Liverpool mencetak dua gol lagi, lewat Roberto Firmino dan Wijnaldum, akan tetapi keduanya dianulir VAR.

1 dari 2 halaman

Fans Liverpool Berpesta Juara

Liverpool kini begitu nyaman di puncak klasemen Premier League. Sadio Mane dan kolega mendapatkan 64 poin. Liverpool unggul jauh dari Manchester City yang berada di posisi kedua dengan raihan 48 poin.

Posisi tersebut membuat fans Liverpool menyanyikan lagu dengan lirik 'kami akan menjadi juara liga' di laga melawan United. Fans The Reds nampak larut dalam kegembiraan dan gelar juara memang makin dekat bagi mereka.

"Ya, silahkan mereka menyanyikan lagu itu," ucap Jurgen Klopp dikutip dari BBC Sport.

"Saya di sini bukan untuk mendikte apa yang mereka nyanyikan. Jika penggemar kami tidak dalam suasana hati yang gembira pada momen ini, maka itu akan sangat aneh," sambung Jurgen Klopp.

Patut Diingat, Liverpool masih punya satu laga ekstra di Premier League. Jadi, andai mereka menang pada satu laga tersebut [lawan West Ham], maka jarak poin dengan Manchester City akan makin jauh.

2 dari 2 halaman

Pemain Tetap Kerja

Pemain Tetap Kerja

Selebrasi Virgil Van Dijk usai mencetak gol ke gawang Manchester United, Minggu (19/01/2020). (c) AP Photo

Jurgen Klopp membebaskan fans Liverpool untuk merayakan 'gelar juara'. Namun, manajer asal Jerman tidak ingin pemainnya larut dalam situasi tersebut. Mereka harus tetap fokus menatap laga-laga ke depan sesuai tugasnya.

"Kita belum akan menjadi bagian dari pesta itu," kata Jurgen Klopp.

"Kami di sini untuk bekerja. Sesederhana itu. Ini adalah suasana yang sangat positif tetapi saya harus tetap berkonsentrasi. Kami bermain pada hari Kamis melawan Wolves. Saya hanya fokus pada pertandingan itu dan tidak ada yang lain," sambungnya.

Liverpool akan berjumpa Wolves pada laga pekan ke-24 Premier League. Laga ini akan digelar pada Jumat (24/1/2020) di Molineux Stadium.

Sumber: BBC Sports