Falcao Pilih Man United, Eks Pemain Liverpool Ini Terkejut

Falcao Pilih Man United, Eks Pemain Liverpool Ini Terkejut
Radamel Falcao (c) AFP
Bola.net - Mantan pemain Liverpool, Phil Thompson mengaku terkejut dengan kabar yang menyebut bahwa Radamel Falcao telah sepakat bergabung Manchester United dengan status pinjaman dari AS Monaco.

United dilaporkan akan membayar 12 juta pounds untuk mendapatkan servis pemain 28 tahun ini selama setahun dengan opsi kepemilikan permanen di penghujung musim 2014-15. Di Old Trafford, Falcao akan mendapatkan gaji senilai 200 ribu pounds per pekan.

Dan diungkapkan oleh Thompson, dirinya sangat terkejut Falcao lebih memilih United karena mereka tak bermain di Eropa ketimbang Arsenal yang juga disebut menginginkan jasanya.

"Saya pikir orang-orang akan terkejut karena Manchester United tak bermain di kompetisi Eropa apa pun. Jadi mengapa pemain kelas atas memilih mereka? Tapi saya tahu itu. Semua adalah karena Manchester United, mereka tak perlu menjual diri, mereka adalah klub besar," ujarnya.

"Saya terkejut karena dia memilih Manchester United, terkejut karena Arsenal juga menginginkannya," tandasnya. (sky/dzi)