
Bola.net - Pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano mengomentari rumor Harry Kane yang sudah sepakat bergabung dengan Manchester City. Ia memastikan bahwa kabar itu tidaklah benar.
Sudah menjadi rahasia umum jika Manchester City tengah berburu striker baru. Mereka butuh pemain yang bisa menggantikan Sergio Aguero yang pindah ke Barcelona.
Belakangan ini City dirumorkan sudah mencapai kesepakatan untuk transfer Harry Kane. Striker Tottenham itu kabarnya ditebus di angka 150 juta pounds.
Advertisement
Namun Romano mengklaim bahwa kabar itu keliru. Ia menyebut bahwa belum ada kesepakatan apapun yang tercapai antara Man City dan Tottenham untuk transfer Kane.
Simak situasi transfer Kane selengkapnya di bawah ini.
Tidak Ada Kesepakatan
Menurut laporan Romano, Manchester City memang tertarik untuk mendatangkan Kane. Namun mereka belum bisa meyakinkan Tottenham untuk melepas sang striker.
Manchester City tertakhir kali memberikan tawaran sebesar 100 juta pounds ke Tottenham pada bulan lalu. Namun tawaran itu ditolak mentah mentah oleh pihak Tottenham.
Sejak saat itu City masih mencoba menego Tottenham, namun sejauh ini usaha mereka itu masih menemui kegagalan.
Tidak Akan Dilepas
Menurut laporan Romano, transfer Kane ke City pada musim panas ini akan sangat sulit jadi kenyataan.
Ini dikarenakan Daniel Levy tidak mau melepaskan sang striker. Begitu juga dengan direktur olahraga baru Tottenham, Fabio Paratici.
Inilah mengapa City harus menyiapkan tawaran yang sangat besar jika mereka benar-benar ingin memboyong Kane di musim panas ini.
Coba Bicara
Menurut Romano, Kane sebenarnya menginginkan transfernya ke City bisa terwujud.
Ia akan bicara dengan manajemen Tottenham dalam waktu dekat ini untuk membahas transfer ini.
(Fabrizio Romano)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 22 Juli 2021 17:59
Barcelona Tukar Guling Antoine Griezmann dengan Raheem Sterling?
-
Liga Inggris 22 Juli 2021 04:00
-
Liga Inggris 21 Juli 2021 22:59
Makin Laris! Chiesa Kini Juga Masuk Bidikan Guardiola di City
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...