
Bola.net - Pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano memiliki informasi terkait gosip Manchester United ingin mendatangkan Eduardo Camavinga. Romano membenarkan MU memang meminati sang pemuda, namun ia bukan prioritas transfer mereka saat ini.
Beberapa hari terakhir muncul kabar bahwa Manchester United tengah mendekati Eduardo Camavinga. Gelandang muda Rennes itu kabarnya menjadi salah satu pemain yang ingin diboyong Solskjaer di musim panas nanti.
Kabar yang beredar, MU sudah melakukan pendekatan dengan sang agen. Bahkan MU dilaporkan sudah mulai menegosiasikan kontrak sang gelandang di Old Trafford.
Advertisement
Romano tidak menampik bahwa MU memang memiliki ketertarikan dengan Camavinga. "Man United memang memiliki ketertarikan pada Camavinga, Namun dia bukan prioritas United untuk saat ini," ujar Romano kepada United Stand.
Baca komentar lengkap sang pakar transfer Eropa di bawah ini.
Belum ada Pembicaraan
Romano juga membeberkan bahwa untuk saat ini MU belum menghubungi perwakilan Camavinga untuk membahas transfer ini.
"Untuk saat ini tidak ada pembicaraan dan juga belum ada tawaran resmi yang masuk dari United untuk Camavinga,"
"Camavinga dan agennya tidak terburu-buru, namun ia memang membuka diri untuk bergabung dengan klub-klub top,"
Prioritas Utama
Lebih lanjur, Romano membeberkan bahwa United saat ini punya prioritas lain di lini tengah mereka. Ia menyebut MU mau memastikan masa depan Pogba dan Van de Beek terlebih dahulu sebelum mencoba merekrut Camavinga.
"Prioritas Man United di lini tengah sekarang adalah menyelesaikan masalah Pogba dan juga Van de Beek,"
"Jadi untuk saat ini mereka punya masalah yang harus dibereskan di lini tengah mereka, dan mereka juga sedang fokus menyelesaikan transfer Jadon Sancho. Camavinga bukan prioritas mereka saat ini," ujarnya.
Mahar Transfer
Menurut gosip yang beredar, Rennes akan membanderol Camavinga dengan harga yang cukup mahal.
Mereka menginginkan sekitar 60 juta Euro untuk sang gelandang 18 tahun tersebut.
(The United Stand)
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 28 Juni 2021 21:00
Nego Macet, Manchester United Batal Datangkan Kieran Trippier?
-
Liga Inggris 28 Juni 2021 20:20
-
Liga Eropa UEFA 28 Juni 2021 20:00
Bruno Fernandes Melempem di Euro 2020 karena Manchester United?
-
Liga Inggris 28 Juni 2021 19:45
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:59
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...