Fabregas Usung Target Ambisius di Chelsea

Fabregas Usung Target Ambisius di Chelsea
Cesc Fabregas. (c) AFP
Bola.net - Cesc Fabregas menegaskan target ambisiusnya bersama Chelsea. Mantan gelandang Barcelona itu mengklaim bahwa ia ingin memenangkan semua trofi yang tersedia bersama The Blues musim ini.

Sosok berusia 27 tahun itu juga yakin pemain yang dimiliki oleh Chelsea musim ini bakal membuat tim jauh lebih kompetitif dibandingkan pesaing lainnya.

"Ambisi saya adalah untuk memenangkan semuanya. Semakin banyak anda menang, maka anda akan terus ingin melakukannya, meski musim lalu Chelsea tak mengangkat trofi. Jadi musim ini kami harus tampil jauh lebih baik," tutur Fabregas pada Chelsea Magazine.

"Saya pikir tahun ini semua tim siap untuk berkompetisi. Ada beberapa rekrutan anyar yang dibuat oleh beberapa tim top. Jadi ini akan menjadi musim yang amat menarik," pungkasnya.

Chelsea baru saja menang 2-0 atas Real Sociedad di laga uji coba yang digelar di Stamford Bridge. [initial]

 (cfc/rer)