Fabregas Sebut Bikin Assist Lebih Nikmat Ketimbang Cetak Gol

Fabregas Sebut Bikin Assist Lebih Nikmat Ketimbang Cetak Gol
Cesc Fabregas (c) CFC
Bola.net - Gelandang Chelsea, Cesc Fabregas secara terbuka mengakui bahwa membuat assist merupakan tujuan utamanya dalam bermain sepakbola. Pemain asal Spanyol ini bahkan mengakui bahwa ia jauh lebih menikmati sensasi membukukan assist yang dikonversi rekannya menjadi sebuah gol, alih-alih ia mencetak gol dengan kakinya sendiri.

Fabregas tidak asal bicara, karena statistik pun membuktikan betapa gemarnya ia menyumbang assist. Musim ini Fabregas telah mencetak 12 assist bagi rekan-rekannya dalam 17 laga, jumlah tertinggi di Premier League sejauh ini.

"Dalam tiap wawancara, saat saya disuruh memilih antara mencetak gol atau membukukan assist, saya selalu menjawab saya lebih suka membuat assist," ungkap Fabregas seperti dilansir Champions Magazine.

"Memang, sensasi mencetak gol memang luar biasa, salah satu momen paling indah dalam sepakbola. Namun saya selalu lebih menikmati saat-saat mengirimkan umpan terakhir kepada rekan untuk ditembakkan ke gawang. Hanya orang-orang yang memang gemar mengirim assist yang akan memahami nikmatnya melihat rekan setim mencetak gol dari hasil umpan mereka. Terutama saat berhasil membebaskan striker dengan umpan yang membuat mereka berhadapan satu lawan satu dengan penjaga gawang, rasanya sungguh memuaskan."[initial]

 (cm/mri)