Fabregas: Saya Tak Akan Tinggalkan London

Fabregas: Saya Tak Akan Tinggalkan London
Cesc Fabregas (c) AFP
Bola.net - Gelandang Chelsea, Cesc Fabregas menyatakan bahwa ia akan sulit untuk pindah dari Kota London. Setelah delapan musim bermukim di sana saat masih membela Arsenal, dan kini kembali setelah dibeli Chelsea, Fabregas merasa bahwa ia sudah benar-benar nyaman tinggal di London.

"Saya merasa bahwa saya tak akan pernah lagi pergi dari London. Ketika saya mendapatkan waktu libur saat membela Barcelona, saya selalu menyempatkan diri untuk kembali ke sini dan tinggal untuk beberapa hari," ungkap Fabregas seperti dilansir ISF.

"Saya punya memori khusus tentang kota ini, rasanya bagaikan rumah kedua. Saya selalu merasa nyaman saat berada di sini."

Fabregas baru saja dibeli oleh The Blues dari Barcelona dengan nilai transfer 33 juta Euro pada musim panas lalu. Sejauh ini ia tampil sangat baik dalam menggalang lini tengah dan berperan penting dengan membuat tujuh assist dan satu gol dalam delapan penampilan Premier League.[initial]

 (isf/mri)