Fabregas: Saya Begitu Menikmati Permainan Babak Pertama

Fabregas: Saya Begitu Menikmati Permainan Babak Pertama
Cesc Fabregas (c) AFP
Bola.net - Gelandang Chelsea, Cesc Fabregas memberikan pujian atas performa The Blues saat mengalahkan West Brom. Utamanya dengan permainan mereka di babak pertama.

Pada laga tersebut, tuan rumah membuka keunggulan lewat gol cepat Diego Costa saat pertandingan berjalan 11 menit sebelum dilengkapi oleh gol Eden Hazard.

Usai pertandingan, mantan pemain Barcelona ini pun tak sungkan memberikan pujian atas penampilan mereka, khususnya di babak pertama.

"Saya tak berpikir bahwa saya melebih-lebihkan bila saya mengatakan bahwa saya tak ingat bermain dan menikmati laga sepakbola sebanyak yang saya alami pribadi di babak pertama," ujarnya.

"Kami memainkan sepakbola yang luar biasa. Selalu sulit setelah jeda internasional karena tim tak punya banyak waktu untuk bekerja dan mempersiapkan permainan. Tapi saya begitu menikmatinya, terutama di babak pertama," tandasnya.[initial]

 (sm/dzi)