Fabregas: Kami Tak Bisa Samai Invincibles

Fabregas: Kami Tak Bisa Samai Invincibles
Cesc Fabregas (kanan). (c) AFP
Bola.net - Gelandang Chelsea, Cesc Fabregas, merasa bahwa timnya tidak akan mengikuti jejak Arsenal era Invincibles dengan menjadi juara Premier League tanpa terkalahkan.

The Blues sukses mempertahankan start tak terkalahkan mereka di musim ini usai menang 2-1 atas Crystal Palace (18/10), melalui gol dari Oscar dan Fabregas.

"Kami bermain dengan baik di babak kedua, terutama ketika pertandingan berubah menjadi 10 lawan 10. Oscar mencetak gol fantastis yang membantu kami dan setelah babak kedua pertandingan berjalan berbeda. Kami tampil solid," tutur Fabregas pada BBC Sport.

"Apakah saya merasa kami menyamai Invincibles? Ini pasti lelucon. Arsenal tidak terkalahkan di musim 2003/04 dan itu tidak akan terjadi lagi," pungkasnya.

Chelsea saat ini unggul lima poin di puncak klasemen sementara Premier League. [initial]


 (bbc/rer)