Fabregas: Double Winners di Inggris Akan Terasa Spesial

Fabregas: Double Winners di Inggris Akan Terasa Spesial
Cesc Fabregas (c) EPL

Bola.net - - Gelandang , Cesc Fabregas menyatakan dirinya dan timnya sangat berambisi memenangi dua gelar musim ini karena itu adalah hal spesial di Inggris.

Musim ini Chelsea berpeluang besar memborong dua trofi sekaligus. Selain di Premier League di mana hingga kini mereka masih memimpin klasemen, The Blues juga sukses melaju ke partai final Piala FA untuk menantang Arsenal.

"(Double winners) adalah sesuatu yang spesial dan sangat sulit diraih. Saat ini, terutama di sini di Inggris. Karena di Spanyol Anda bisa melakukannya. Di Jerman Anda bisa melakukannya. Di Italia juga," ujar Fabregas kepada Sky Sports.

"Meraihnya di sini akan terasa spesial, sesuatu yang akan sangat bisa dibanggakan. Namun untuk bisa mencapainya, pertama kami harus bekerja sangat keras. Kedua, terkadang Anda butuh sedikit keberuntungan. Sangat jelas kami harus sangat konsisten hingga akhir musim," lanjutnya.

ChelseaChelsea

Untuk mewujudkan ambisi tersebut, Chelsea tentu harus meraih poin penuh kala menjamu Southampton di Stamford Bridge pada Rabu (26/4) dini hari besok.