Fabianski: Swansea Tak Takut Manchester United

Fabianski: Swansea Tak Takut Manchester United
Fabianski yakin meraih poin di Old Trafford (c) ist
Bola.net - Swansea City akan bertandang ke Old Trafford untuk menghadapi Manchester United di matchday pertama Premier League musim ini.

Kiper baru Swansea, Lukasz Fabianski memastikan timnya tak akan memberi kemudahan bagi debut manajer United, Louis van Gaal sembari memastikan akan memberikan yang terbaik dan mencoba meraih kemenangan.

"Tak ada gunanya merasa takut terhadap lawan, khususnya karena Swansea mengalahkan United di FA Cup musim lalu, jadi kami tak perlu takut terhadap apa pun.

"United adalah tim besar, tapi kami akan bermain di sana dan berusaha mendapatkan poin. Itulah target kami." tegas mantan kiper Arsenal itu pada situs resmi Swansea.

Pertandingan itu menjadi yang pertama di musim ini, dimainkan hari Sabtu 16 Agustus pukul 18.45 WIB. [initial]

 (swa/dct)