
Bola.net - Pemain serba bisa Fabian Delph akhirnya resmi merampungkan proses kepindahannya dari jawara Premier League dua musim terakhir, Manchester City menuju Everton.
Lewat laman resmi mereka, Everton mengumumkan bahwa Delph dikontrak selama tiga tahun alias hingga 30 Juni 2022 mendatang.
Meski demikian, Everton merahasiakan biaya transfer yang harus mereka berikan kepada Manchester City untuk bisa memboyong Delph ke Goodison Park.
Advertisement
"Setiap kali saya bermain melawan Everton, entah itu kandang atau tandang, hal pertama yang terlintas di benak saya ketika menyaksikan fans adalah semangatnya," ujar Delph.
"Fans Everton sepertinya mengenal sepak bola, memahaminya, seperti sudah ada dalam darah mereka dan mereka sangat mendukung timnya," imbuh Delph.
"Saya sangat bahagia bisa berada di sini, saya akan memberikan segalanya, tak kurang dari 100 persen. Semoga kami bisa melaju bersama, fans dan pemain, untuk melakukan hal spesial," tukasnya.
Karier Delph
Delph memulai kariernya bersama Leeds United sebelum kemudian pindah ke Aston Villa pada 2009 silam. Delph bertahan enam musim di Villa Park.
Pada 2015 lalu, Delph direkrut Manchester City dan tampil cukup sering di musim pertamanya. Cedera membuat Delph tak mendapat kesempatan bermain cukup banyak di musim kedua.
Sebagai pemain pelapis, peran Delph cukup krusial dalam membawa Manchester City meraih dua gelar Premier League beruntun.
Advertisement
Berita Terkait
-
Editorial 15 Juli 2019 14:32
-
Liga Inggris 15 Juli 2019 14:30
Manchester City Pede Leroy Sane Bakal Tolak Tawaran Bayern Munchen
-
Liga Inggris 15 Juli 2019 11:38
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...