Evra: Kenangan Terbaik Saya Bukan Di United

Evra: Kenangan Terbaik Saya Bukan Di United
Patrice Evra (c) AFP
Bola.net - Patrice Evra santer dikabarkan akan segera meninggalkan Manchester United. Salah satu buktinya adalah pernyataannya yang mengatakan bahwa kenangan terbaik yang dia miliki tentang sepak bola bukanlah di Manchester United.

Seperti dilansir oleh Here Is The City, Evra mengatakan: "Ketika orang-orang bertanya tentang kenangan terbaik yang saya miliki selama karir saya, saya tidak memikirkan tentang saat Manchester United menjuarai Liga Champions."

Pemain yang kini dikabarkan akan segera merapat ke Juventus ini pun ternyata malah memilih memorinya saat bermain di Italia. Dia menyebutkan debutnya di dunia sepak bola professional adalah pengalaman terbaik yang dia punya.

"Saya memikirkan debut saya sebagai pemain sepak bola profesional di Italia ketika saya disambut dengan banyak kasih sayang ketika saya baru saja menginjak usia 18 tahun," ujar pemain berkebangsaan Prancis tersebut. [initial]

 (hitc/art)