
Bola.net - Patrice Evra mengklaim kekalahan Manchester United dalam partai derby kontra Manchester City lebih dari sepekan lalu, masih terasa menyakitkan, apalagi jika itu sampai membuat mereka kehilangan gelar juara.
Setan Merah membuang keunggulan delapan poin hanya dalam tempo empat pekan dan kini menguntit 'si tetangga berisik' yang memimpin di puncak berkat keunggulan selisih gol memasuki laga terakhir pekan ini.
Dan prospek United bakal mengakhiri musim tanpa trofi untuk kali pertama dalam tujuh tahun, membuat Evra merinding.
"Kami semua amat geram. Kami merasa jika kami sudah mengecewakan diri sendiri," ucap bek asal Prancis itu.
"Saya hanya manusia biasa. Saat hasil buruk datang, saya merasa kecewa. Dan lawan Man City, kami tak cukup bagus. Saya tak malu untuk mengatakan jika hari itu saya merasa sangat buruk dan saya sulit sekali untuk tersenyum."
"Semua fans merasa kecewa, staf dan para pemain juga. Kami semua tahu apa artinya bermain untuk Manchester United. Kami mencintai klub ini dan kami semua merasa kecewa," imbuhnya.
"Setelah hasil macam itu, kami tak bisa pulang begitu saja dan menikmati hidup. Saat Anda bermain untuk United, inilah seluruh hidup Anda. Jadi saat semuanya tak berjalan lancar, Anda merasa sedih di kehidupan Anda - tak hanya di atas lapangan." (sun/row)
Setan Merah membuang keunggulan delapan poin hanya dalam tempo empat pekan dan kini menguntit 'si tetangga berisik' yang memimpin di puncak berkat keunggulan selisih gol memasuki laga terakhir pekan ini.
Dan prospek United bakal mengakhiri musim tanpa trofi untuk kali pertama dalam tujuh tahun, membuat Evra merinding.
"Kami semua amat geram. Kami merasa jika kami sudah mengecewakan diri sendiri," ucap bek asal Prancis itu.
"Saya hanya manusia biasa. Saat hasil buruk datang, saya merasa kecewa. Dan lawan Man City, kami tak cukup bagus. Saya tak malu untuk mengatakan jika hari itu saya merasa sangat buruk dan saya sulit sekali untuk tersenyum."
"Semua fans merasa kecewa, staf dan para pemain juga. Kami semua tahu apa artinya bermain untuk Manchester United. Kami mencintai klub ini dan kami semua merasa kecewa," imbuhnya.
"Setelah hasil macam itu, kami tak bisa pulang begitu saja dan menikmati hidup. Saat Anda bermain untuk United, inilah seluruh hidup Anda. Jadi saat semuanya tak berjalan lancar, Anda merasa sedih di kehidupan Anda - tak hanya di atas lapangan." (sun/row)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 7 Mei 2012 23:00
-
Liga Inggris 7 Mei 2012 22:00
-
Liga Inggris 7 Mei 2012 21:45
-
Liga Inggris 7 Mei 2012 20:30
-
Liga Inggris 7 Mei 2012 19:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...