Everton Siap Lepas Barkley ke Chelsea

Everton Siap Lepas Barkley ke Chelsea
Ross Barkley (c) EVE

Bola.net - - dikabarkan telah bersedia melepas Ross Barkley ke pada musim panas ini dan menurunkan harganya menjadi 35 juta Pounds saja.

Kontrak Barkley dengan The Toffees saat ini tersisa satu musim saja. Dengan kondisi seperti itu, ada sejumlah tim yang kabarnya siap untuk merekrutnya pada musim panas ini. Sebab ia bisa direkrut dengan murah.

Chelsea kemudian disebut berminat mendatangkan gelandang berusia 23 tahun tersebut. Akan tetapi, ternyata mereka tak bisa mendatangkannya dengan mudah karena Everton meminta tebusan sebesar 50 juta Pounds.

Chelsea sempat melayangkan tawaran sebesar 25 juta Pounds pada Everton. Tawaran resmi tersebut dilayangkan pada The Toffees pada Selasa kemarin.

Namun tentu saja tawaran itu tidak diterima oleh The Blues. Namun menurut laporan dari Liverpool Echo, Everton kini siap menurunkan harganya.

Mereka siap melepas Barkley jika Chelsea mau menaikkan tawarannya sebesar 10 juta Pounds lagi. Itu artinya, Everton siap melepas mereka dengan harga 35 juta Pounds.

Namun selain Chelsea, kabarnya Tottenham juga mengejar servis Barkley. Dari situlah, Everton berharap nantinya akan ada perang tawaran di antara kedua klub tersebut sehingga otomatis nanti harganya akan naik.

(lecho/dim)