Everton Ramaikan Perburuan William Carvalho

Everton Ramaikan Perburuan William Carvalho
William Carvalho (c) getty
- Manajer anyar , Ronaldo Koeman benar-benar mencanangkan revolusi di kubu The Toffees jelang digelarnya musim kompetisi 2016-2017. Mantan bos Southampton tersebut meminta klubnya untuk membeli gelandang Sporting Lisbon, William Carvalho pada bursa transfer kali ini.


Koeman yang baru ditunjuk sebagai manajer anyar The Toffees melihat bahwa timnya saat ini menilai bahwa kegagalan Everton musim lalu karena tidak solidnya para gelandang The Toffees. Untuk itu membeli pemain lini tengah yang berkualitas menjadi prioritas pembelian Everton pada musim panas ini.


The Toffees sendiri sebelumnya dikabarkan mengincar sosok Axel Witsel dari Zenit St. .  Namun menurut laporan Daily Mirror kubu The Toffees telah menyiapkan rencana cadangan jika tidak berhasil mendatangkan gelandang Timnas Belgia tersebut, yaitu dengan mendatangkan William Carvalho dari Sporting Lisbon.


Carvalho sendiri tampil sebagai salah satu pilihan utama pelatih Fernando Santos selama Euro 2016 digelar. Meski tidak terlalu terekspos, permainan Carvalho dinilai cukup solid sehingga Koeman menilai gelandang 23 tahun tersebut cocok dengan skema permainannya.


Namun usaha untuk mendatangkan Carvalho ini diprediksi tidak akan berjalan mulus. Hal ini dikarenakan sejumlah klub top Inggris seperti Liverpool, Arsenal dan Manchester United juga meminati jasa gelandang Timnas Portugal tersebut.[initial]



 (mir/dub)