Everton Ingin Pinjam Depay dari MU

Everton Ingin Pinjam Depay dari MU
Memphis Depay (c) AFP

Bola.net - - tengah mempertimbangkan untuk meminjam pemain Manchester United, Memphis Depay, di bursa transfer Januari mendatang, menurut laporan yang diturunkan oleh Liverpool Echo.

Winger berusia 22 tahun sulit mendapat kesempatan bermain di bawah asuhan Jose Mourinho musim ini dan ia sudah beberapa kali disebut akan hengkang dari Old Trafford, meski dengan status pinjaman, untuk mendapat lebih banyak menit bermain.

Memphis DepayMemphis Depay

Bos The Toffees, Ronald Koeman, disebut siap menampung Memphis usai melihat sang pemain menunjukkan bakatnya di Belanda dan siap untuk menghubungi sang pemain ketika De Oranje menghadapi Belgia di laga Internasional pekan ini.

Depay sendiri sebelumnya sempat ditawar oleh Marseille, namun yang bersangkutan menolak tawaran dari klub Ligue 1, lantaran ia berniat untuk terus bertahan di Premier League dan membela klub Inggris lainnya.