Evans Khawatir MU Kesulitan Hadapi Yeovil

Evans Khawatir MU Kesulitan Hadapi Yeovil
Jonny Evans (c) MUFC
Bola.net - Bek tengah Manchester United, Jonny Evans menyatakan kekhawatiran jelang duel Piala FA antara timnya kontra tim League One, Yeovil Town. Kedua tim akan berhadapan di kandang Yeovil, Huish Park pada tanggal 4 Januari 2015 besok.

Menurut Evans, laga kontra Yeovil berpotensi menyulitkan timnya, mengingat saat ini MU tengah mengalami masalah cedera yang cukup pelik dan juga kelelahan setelah menjalani laga padat di akhir tahun. United juga mengalami pengalaman buruk menghadapi tim lower division saat dibekuk Milton Keynes Dons 0-4 di ajang Capital One Cup, awal musim lalu.

"Laga kontra Yeovil akan berjalan sulit, terutama karena dimainkan di kandang lawan. Mereka akan memberikan perlawanan yang hebat," ungkap Evans seperti dilansir MUTV.

"Manajer juga dipusingkan dengan beberapa masalah cedera, kami sulit untuk melakukan rotasi seperti yang sebelumnya biasa kami lakukan. Jadwal yang kami miliki juga luar biasa padat."[initial]


 (mutv/mri)