Evans & Cisse Resmi Dihukum Enam & Tujuh Laga

Evans & Cisse Resmi Dihukum Enam & Tujuh Laga
Jonny Evans ludahi Cisse (c) BTS
Bola.net - Pertandingan antara Newcastle melawan Manchester United diwarnai insiden saling meludah yang dilakukan oleh Jonny Evans dan Papiss Cisse. FA pun telah resmi menjatuhkan hukuman larangan bertanding bagi mereka berdua.

Dilansir situs resmi United, bek mereka, Evans diskors enam pertandingan. Sementara itu, striker The Magpies Cisse dicekal tujuh laga.


Kedua pemain sejatinya sama-sama dihukum enam laga. Namun, Cisse diberi 'bonus' satu laga lebih banyak karena sebelumnya dia sudah pernah terkena violent conduct (menyikut pemain Everton Seamus Coleman) musim ini. [initial]

 (mu/gia)