Essien: Tak Ada Masalah Antara Mourinho dan Lukaku

Essien: Tak Ada Masalah Antara Mourinho dan Lukaku
Jose Mourinho (c) AFP

Bola.net - - Michael Essien mengatakan tak ada masalah antara Romelu Lukaku dan Jose Mourinho.

Striker Belgia dan manajer Portugal sempat bekerja sama dalam waktu singkat ketika keduanya masih bekerja di Chelsea. Lukaku tak masuk dalam rencana Mou, yang memutuskan menjualnya ke .

Mourinho sendiri kini menangani Manchester United, klub yang kabarnya berniat mendatangkan bomber anyar dan mengincar tanda tangan striker The Toffees.

Essien, mantan anak buah Mou di Stamford Bridge, menegaskan bahwa sama sekali tidak ada masalah antara Lukaku dan Mou terlepas dari apa yang sudah terjadi.

Romelu LukakuRomelu Lukaku

"Secara umum, semuanya baik dan normal," tutur Essien menurut MEN.

"Kami semua memiliki hubungan yang berbeda, anda tahu, seperti ayah dan anak. Saya tidak akan bilang hubungan Romelu dan Jose sama seperti saya, namun secara umum cukup normal."

"Mereka saling menghormati satu sama lain."