
Bola.net - Musim 2022/23 mendatang bakal kembali jadi aksi unjuk gigi Manchester City. Mereka sudah sangat kuat musim ini dan mungkin akan lebih kuat musim depan.
Betapa tidak, bursa transfer belum resmi dibuka, Man City sudah dipastikan merekrut dua striker muda berbakat. Ada nama Julian Alvarez dan Erling Haaland yang bakal memperkuat tim.
Pembelian dua pemain ini tentu mencuri perhatian, tapi yang paling disorot tetaplah Haaland. Bagaimanapun, di usia 21 tahun, Haaland digadang-gadang sebagai calon striker terbaik di masa mendatang.
Advertisement
Kedatangan Haaland pun dibicarakan langsung oleh petinggi Man City, Khaldoon Al Mubarak. Apa katanya?
10-15 tahun ke depan
Menurut Khaldoon, jelas pembelian Haaland adalah bukti komitmen Man City untuk jangka panjang. Mereka ingin terus bersaing di level tertinggi dan kini mereka punya striker untuk terus melakukannya.
"Dapat dikatakan bahwa kami memiliki pemain no.9 terbaik di dunia untuk uisanya. Ketika Anda membayangkan 10-15 tahun ke depan dengan Haaland, ini bukti bahwa kami telah berinvestasi untuk striker masa depan," ujar Khaldoon.
"Dia pemain unik, striker dengan bakat luar biasa yang telah diamati oleh seluruh dunia."
"Setiap tim besar di dunia menginginkan Haaland dan karena itu kami sangat puas ketika dia memilih bergabung Manchester City," imbuhnya.
Keputusan tepat
Bagi Man City, pembelian Haaland adalah salah satu keputusan terbaik mereka untuk tahun ini. Ternyata Man City sudah cukup lama mengamati Haaland di usia muda.
"Haaland membuat keputusan yang sangat bijak dan bagi kami itu adalah keputusan super. Kami mendapatkan pemain fenomenal," sambung Khaldoon.
"Sejarahnya kuat. Alfie [ayah Haaland] pernah bermain untuk klub ini. Ada hubungan historis yang baik dalam keluarganya."
"Sejak tahun-tahun awalnya di Norwegia, dia sudah masuk radar kami, paling tidak dalam 4-5 tahun," tandasnya.
Sumber: Mailplus
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 30 Mei 2022 11:00
Arsenal Pede Dapatkan Gabriel Jesus dan Zinchenko dari Man City
-
Liga Champions 29 Mei 2022 06:04
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 14:47
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:41
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 14:39
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:36
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:30
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 14:09
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...