Eriksson: Guardiola Akan Dapat Tekanan Besar di City

Eriksson: Guardiola Akan Dapat Tekanan Besar di City
Josep Guardiola. (c) AFP
- Josep Guardiola akan mendapatkan tekanan yang luar biasa untuk langsung mencetak prestasi, begitu ia mulai menangani Manchester City musim depan.


Hal tersebut merupakan pendapat dari mantan bos The Citizens, Sven-Goran Eriksson, yang mengatakan bahwa Pep bisa dengan mudah disingkirkan jika ia dianggap tak memenuhi ekspektasi manajemen klub.


"Jika Anda menangani Manchester City sekarang ini, selalu ada tekanan besar yang mengiringi Anda," tutur Eriksson pada Omnisport.


"Mereka punya banyak uang, mereka menginvestasikan banyak uang, dan mereka punya pemain fantastis."


"Tekanan akan terus ada, namun Guardiola terbiasa dengan hal tersebut."


City baru saja menjuarai Piala Liga dengan mengalahkan Liverpool 3-1 via adu penalti. [initial]


 (omn/rer)