Eriksson Dukung Leicester Juara Premier League

Eriksson Dukung Leicester Juara Premier League
Sven-Goran Eriksson (c) Ist
- Mantan manajer Leicester City, Sven-Goran Eriksson, percaya klub bisa terus bertahan di puncak dan memenangkan Premier League musim ini.


Usai secara ajaib menghindar dari degradasi musim lalu, Leicester mampu membalikkan semua prediksi dengan memuncaki klasemen sementara liga dengan sisa 12 laga.


Tottenham dan Arsenal terus memburu raihan angka tim asuhan Claudio Ranieri.


Eriksson lantas mengatakan pada Omnisport: "Leicester bisa memenangkan Premier League. Mereka ada di posisi yang bagus."


"Di momen seperti ini, Arsenal adalah kandidat kuat dan tentu saja Manchester City, namun saya kira yang lainnya tidak. Ini adalah tahun yang bagus untuk memenangkannya. Liverpool dan Manchester United tak ada di papan atas."


"Saya berharap Leicester bisa menjadi juara dan saya pikir mereka memang bisa." [initial]


 (omni/rer)