Eriksson: Allardyce Akan Usung Taktik Baru di Inggris

Eriksson: Allardyce Akan Usung Taktik Baru di Inggris
Sam Allardyce (c) AFP
- Sven-Goran Eriksson percaya bahwa Sam Allardyce bisa menggunakan taktik yang berbeda di level Internasional, dibandingkan ketika ia masih menangani klub.


Allardyce diperkirakan akan segera resmi ditunjuk sebagai manajer Inggris pekan ini, menggantikan Roy Hodgson, yang pergi usai tim gagal di Euro 2016.


"Sam sudah banyak memiliki pengalaman dan ia selalu melakukan pekerjaannya dengan bagus. Ia amat terorganisir, jadi saya kira ia akan membentuk tim yang rapi. Jadi mengapa tidak? Semoga beruntung Sam. Jika anda ambil tim dari papan bawah, anda harus beradaptasi. Anda harus bertahan dan tampil terorganisir, atau anda akan terpuruk," tutur Eriksson pada Sky Sports.


"Jadi saya kira itu akan tergantung pada situasi yang ada, apakah anda berada di tim top, tim papan tengah, atau papan bawah. Seringkali Sam menangani tim yang berjuang untuk bertahan dan ia melakukannya dengan baik."


"Saya kira Sam tidak membutuhkan nasihat. Saya tahu sudah lama ia menginginkan pekerjaan ini. Ia mengenal media Inggris dengan baik dan itu bagus. Namun ia akan bekerja dengan baik, saya berharap. Saya yakin ia akan demikian." [initial]


 (sky/rer)