Eriksen: Inilah Rahasia Taklukkan Old Trafford

Eriksen: Inilah Rahasia Taklukkan Old Trafford
Eriksen bicara soal Old Trafford. (c) AFP
Bola.net - Tottenham dijadwalkan akan melakoni kunjungan ke Old Trafford untuk menghadapi Manchester United tengah pekan ini. Tim yang diasuh oleh Tim Sherwood tersebut bakal berjuang keras untuk mempertahankan form bagus yang baru-baru ini mereka tampilkan.

Meski terbilang berat, kesempatan Tottenham untuk mengalahkan United sama sekali tidak tertutup. Hal itulah yang coba ditekankan oleh salah seorang penggawa mereka, Christian Eriksen.

"Saya pernah bermain di sana bersama Ajax. Itu merupakan hal besar untuk seorang pemain muda seperti saya. Kami menang dan memainkan sebuah laga yang bagus," tuturnya pada reporter.

"Bermainlah dengan bebas. Ketika anda bermain di sana, satu-satunya hal yang perlu anda takutkan adalah pemain. Jika anda bisa membuat penonton terdiam maka anda melakukan kerja yang bagus," pungkasnya.

Tottenham saat ini berada di peringkat tujuh klasemen sementara. Mereka memiliki jumlah poin yang sama dengan Manchester United. [initial]

 (gl/rer)