Eriksen Bantah Ingin Tinggalkan Spurs

Eriksen Bantah Ingin Tinggalkan Spurs
Christian Eriksen (c) THFC
- Bintang Tottenham Hotspur, Christian Eriksen akhirnya buka suara terkait rumor yang menyebut ia ingin meninggalkan The Lilywhites di bursa transfer musim panas ini.


Sebelumnya Eriksen dikabarkan ingin gajinya dinaikkan menjadi 150 ribu poundsterling per pekan dalam negosiasi kontrak baru yang kini tengah digelar.


Hal ini membuat playmaker asal Denmark tersebut dikaitkan dengan beberapa klub khususnya dari Italia, seperti Juventus dan AC Milan.


Kini lewat akun Twitter pribadinya Eriksen memberi bantahan sekaligus mengomentari hasil imbang 1-1 yang didapat Spurs kala melawat ke markas Everton.


"Bukan hasil yang kami inginkan! Tapi tetap satu poin dan dukungan hebat dari fans. Dan jangan percaya semua yang kalian baca di internet," ujar Eriksen.




Selain Eriksen, dua pemain Spurs lain yang dipercaya tengah menggelar negosiasi kontrak anyar adalah penjaga gawang Hugo Lloris dan bek Jan Vertonghen. [initial]


 (tw/pra)