
Bola.net - Erik ten Hag memberikan pujian kepada tim yang akan dilawan Manchester United pada final Carabao Cup 2022/2023, Newcastle. Menurut sang manajer, The Magpies adalah tim yang punya filosofi sangat jelas.
United lolos ke final Carabao Cup usai menang atas Leeds United di semifinal. Laga final melawan Newcastle akan digelar pada Minggu, 23 Februari 2023. Duel ini akan digelar di Wembley.
Bagi United, Carabao Cup menjadi satu dari empat trofi yang mungkin diraih bersama Erik ten Hag musim 2022/2023. Namun, jalan United untuk menjadi juara tak akan mudah.
Advertisement
Newcastle punya musim yang sangat bagus pada 2022/2023. Mereka bersaing di papan atas klasemen Premier League dan punya materi pemain sangat bagus. Yuk simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Lawannya Hebat dan Punya Filosofi Jelas
Musim 2022/2023, Newcastle tampil sangat apik. Mendapat suntikan dana dari PIF, tim besutan Eddie Howe melakukan belanja pemain dengan efektif. Newcastle mampu membangun tim yang solid dan bersaing secara kompetitif.
Belakangan, performa Newcastle menurun dan mereka gagal menang tiga laga beruntun. Namun, catatan itu tidak membuat Erik ten Hag memandang remeh Miguel Almiron kolega. Erik ten Hag justru memberi pujian.
"Ini tim yang hebat, mereka memiliki filosofi yang jelas tentang bagaimana mereka ingin bermain," kata pelatih asal Belanda itu dikutip dari Mirror.
"Kata kuncinya adalah intensitas, mereka melakukannya dengan sangat baik, tetapi mereka adalah tim yang menyebalkan untuk dilawan, jadi kami harus menemukan cara untuk menang," tegas Ten Hag.
Newcastle Menyebalkan
Erik ten Hag mengakui kekuatan Newcastle dan memberikan pujian. Akan tetapi, eks manajer Ajax Amsterdam tersebut juga mengirim sindiran kepada Newcastle. Ten Hag merasa Newcastle adalah tim yang menyebalkan.
Menurut Ten Hag, Newcastle adalah tim yang sering membuang-buang waktu. Hal tersebut bisa memancing lawan dan membuat hilang fokus. Te Hag tak ingin pasukannya terpancing dengan cara Newcastle mengulur waktu.
"Mereka mencoba mengganggumu lawan. Kami harus memainkan permainan kami dan fokus pada permainan kami," tegas Erik ten Hag.
Jadwal Final Carabao Cup 2022/2023
Manchester United vs Newcastle United
Stadion Wembley
Minggu, 26 Februari 2023
23.30 WIB
Siaran langsung: Mola TV
Live streaming: Mola TV
Link streaming: https://mola.tv/watch?v=vd76273310
Klasemen Premier League 2022/2023
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 24 Februari 2023 23:43
Perburuan Kiper Baru Man United Sampai ke MLS, Satu Nama Sudah Dikantongi
-
Liga Eropa UEFA 24 Februari 2023 23:28
-
Liga Spanyol 24 Februari 2023 22:06
Kalah dari Manchester United, Sergio Busquets Ajak Barcelona untuk Move On
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:12
-
Otomotif 20 Maret 2025 16:03
-
Liga Eropa Lain 20 Maret 2025 16:00
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 15:59
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 15:35
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 15:30
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...