Erik Ten Hag Janji Manchester United Bakal Punya Skuat yang Lebih Baik Setelah Deadline Day

Erik Ten Hag Janji Manchester United Bakal Punya Skuat yang Lebih Baik Setelah Deadline Day
Ekspresi Erik ten Hag pada laga MU vs Brighton di pekan ke-1 Premier League musim 2022/2023 (c) AP Photo

Bola.net - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag memberikan janji terkait aktivitas transfer Setan Merah. Ia berjanji United akan mendatangkan beberapa pemain lagi agar skuat mereka jadi lebih kuat.

Manchester United sejak awal bursa transfer digosipkan akan belanja besar. Erik Ten Hag ingin punya tim yang lebih bagus agar mereka bisa tampil kompetitif.

Sejauh ini United baru mendatangkan tiga pemain baru ke Old Trafford. Mereka adalah Tyrell Malacia, Christian Eriksen dan Lisandro Martinez.

Ten Hag menyebut bahwa timnya akan memperkuat diri dengan mendatangkan pemain baru. "Kami harus memiliki skuat yang lebih bagus di deadline day, dan saya yakin kami bisa melakukan itu," ujar Ten Hag yang dikutip Manchester Evening News.

Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Ogah Bocorkan

Ketika ditanya pemain mana yang akan didatangkan Manchester United, Erik Ten Hag memilih untuk bungkam.

Ia menyebut bahwa tidak etis untuk membicarakan pemain yang bukan pemainnya, apalagi di bursa transfer.

"Saya tidak bisa menyebutkan pemain mana yang sedang kami incar. Saya tidak bisa membicarakan pemain yang masih terikat kontrak di klub lain,"

2 dari 4 halaman

Satu Visi

Ten Hag juga membantah kabar bahwa ia tidak satu visi dengan direksi Manchester United terkait aktivitas transfer Setan Merah.

Ia memastikan bahwa ia punya komunikasi yang bagus dengan Direksi dan Manajemen MU. Jadi mereka berkolaborasi dengan baik di bursa trasnfer.

"Ya, kami semua punya visi yang sama. Saya juga senang karena kami bekerja sama dengan baik," ujarnya.

3 dari 4 halaman

Transfer Terdekat

Menurut gosip yang beredar, Manchester United saat ini sedang mengupayakan transfer seorang gelandang.

John Murtough dilaporkan sedang berada di Italia. Ia mencoba untuk menuntaskan transfer Adrien Rabiot dari Juventus.