EPL Berat Karena Semua Klub Punya Uang

EPL Berat Karena Semua Klub Punya Uang
Jose Mourinho. (c) AFP
Bola.net - Jose Mourinho sudah mengatakan bahwa semua klub di Premier League sangat kompetitif. Semua klub selalu menunjukkan mental tanding yang besar setiap kali bertanding, siapa pun lawannya.

Mourinho sebelumnya sudah mengatakan bahwa hal itu disebabkan oleh mentalitas anti menyerah yang ada di Inggris. Namun ada faktor lain juga yang berpengaruh terhadap kualitas tim-tim Inggris; uang.

Premier League memang merupakan kompetisi domestik dengan nilai hak sia tertinggi dunia. Selain itu, uang itu dibagikan ke semua klub dengan sangat adil, tergantung prestasi mereka.

"Klub-klub Inggris selalu percaya diri. Mentalitas seperti itu memiliki pengaruh besar terhadap kualitas kompetisi. Tapi ada juga yang lain; semua klub berada dalam kondisi keuangan yang bagus. Saya rasa hal itu membuat semua tim, termasuk tim promosi, bisa mendapatkan pemain dan skuat yang bagus serta kompetitif," tegas Mourinho dalam wawancara dengan situs resmi Premier League.

Chelsea sendiri berhasil menjadi juara Premier League musim lalu setelah musim sebelumnya hanya mampu finis di peringkat tiga. [initial]

 (pl/hsw)