
Bola.net - - Tottenham tidak akan menurunkan komposisi pemain terbaiknya pada laga melawan Waycombe pada lanjutan Piala FA, Sabtu (28/1). Sejumlah pilar tim berjuluk The Lily White ini harus terkapar karena gangguan cedera.
Dikonfirmasi oleh pelatih Mauricio Pochettino, setidaknya ada empat pemain yang tidak bisa tampil melawan Waycombe. Empat pemain tersebut merupakan pemain inti dan bermain di posisi yang penting.
"Tobby [Alderweireled], Danny Rose, dan Harry Kane tidak akan tampil. Kami tidak ingin mengambil resiko, tapi semoga saja mereka siap tampil pada hari Selasa," ujar Pochettino.
Pada hari Selasa atau Rabu (1/2) waktu Indonesia, Tottenham akan berjumpa dengan Sunderland pada lanjutan Premier League.
Satu lagi pemain yang akan absen adalah bek tanggung Jan Vertonghen. Pemain asal Belgia ini mengalami cedera dan diperkirakan akan absen hingga satu bulan yang akan datang. "Tapi kondisinya sudah jauh lebih baik," terang Pochettino.
Meski kehilangan sejumlah pilar, Pochettino sedikit mendapatkan angin segar menyusul sembuhnya winger Erik Lamela. Ia akan segera kembali berlatih bersama tim setelah cedera pada Oktober tahun 2016. Namun, belum akan bermain dengan tim utama.
"Erik akan kembali bersama kami dan berlatih pada esok hari," terang pelatih asal Argentina ini.
Baca Ini Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 25 Januari 2017 18:33
-
Liga Inggris 25 Januari 2017 18:01
-
Liga Inggris 25 Januari 2017 01:10
-
Liga Spanyol 24 Januari 2017 13:10
-
Liga Inggris 24 Januari 2017 09:27
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 09:21
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 08:58
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 08:30
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 08:17
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 08:15
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 08:13
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...