
Bola.net - - Rekor transfer yang dipecahkan oleh Manchester United untuk membeli Paul Pogba di musim panas merupakan usaha yang sia-sia, menurut mantan pemain , John Aldridge.
Pogba dibeli dengan harga 89 juta pounds dari Juventus, usai empat tahun lalu pergi dari Old Trafford dengan gratis. Ia kini menjadi pemain termahal dunia, meski terus menerus dikritik karena tidak sanggup menunjukkan penampilan terbaik.
Dan Aldridge mengatakan bahwa MU sudah membuat keputusan yang keliru dengan membeli pemain berusia 23 tahun begitu mahal.
"Manchester United sepertinya tak punya kesempatan bagus untuk juara, usai manajer Jose Mourinho tidak terlalu menunjukkan kinerja yang memuaskan dan timnya tidak bisa menyatu setelah menghabiskan banyak uang di musim panas," tutur Aldridge di Irish Independent.
"Siapapun yang menyetujui 89 juta pounds untuk Paul Pogba harus membayar sekarang, dan merasa malu, karena uang tersebut seperti habis begitu saja dengan percuma. Itu adalah transfer yang dilakukan oleh klub, untuk secara arogan menunjukkan bahwa mereka bisa melakukannya, tanpa memikirkan betapa gila hal tersebut."
"Mereka hanya bisa menyalahkan diri sendiri. United masih bisa finish di empat besar, namun mereka akan harus berusaha keras jika berpikir masih bisa juara liga, pertandingan melawan Arsenal, Everton, dan Tottenham di pekan berikutnya bakal wajib dimenangkan."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 16 November 2016 23:18
-
Liga Inggris 16 November 2016 23:04
-
Liga Inggris 16 November 2016 19:09
-
Liga Inggris 16 November 2016 16:00
-
Piala Dunia 16 November 2016 15:20
LATEST UPDATE
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:51
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:49
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:48
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:47
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:15
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...