
Bola.net - Legenda Liverpool Graeme Souness menuding kapten Manchester United yakni Harry Maguire melakukan diving saat berduel melawan West Brom.
Manchester United berduel melawan West Brom di The Hawthorns, Minggu (14/02/2021) kemarin. Saat itu sang tuan rumah berhasil unggul cepat.
Pada menit kedua, mereka mencetak gol melalui Mbaye Diagne. MU kemudian bisa menyamakan kedudukan melalui Bruno Fernandes pada menit ke-44.
Advertisement
Di babak kedua, wasit Craig Pawson sempat memberikan penalti pada MU setelah Semi Ajayi dianggap melanggar Harry Maguire di kotak terlarang. Namun ia kemudian menganulir keputusan tersebut setelah melihat tayangan ulang dari VAR.
Tudingan Diving Souness pada Maguire
Insiden itu memancing komentar dari legenda Liverpool, Graeme Souness. Ia mengkritik aksi Harry Maguire dengan menyebutnya melakukan diving.
Ia menyebut sang kapten terjatuh seolah-olah ia baru saja dipukul dengan tongkat baseball. Padahal menurutnya tak ada pelanggaran yang terjadi.
"Jelas offside dan ia jatuh ke tanah seolah-olah ia dipukul dengan tongkat baseball. Diving!" kritiknya pada Sky Sports.
"Ia bilang ia pikir itu penalti. Itu tidak cukup untuk menjatuhkannya saat ia terjatuh. Ia menjatuhkan dirinya ke tanah. Itu bukan penalti," tegas Souness.
Kritikan untuk Performa Manchester United
Lebih lanjut, Graeme Souness juga mengkritik performa Manchester United. Ia menyebut Setan Merah tampil buruk meski yang dihadapinya adalah lawan yang sedang kesulitan.
"Ini adalah hasil yang buruk untuk Manchester United. Maguire baru saja mengatakan ini tempat yang sulit untuk dikunjungi," ujarnya.
"West Brom telah memenangkan satu pertandingan di kandang musim ini - melawan tim terbawah. Bagaimana tempat yang sulit untuk dituju? Itu tempat yang sulit untuk dikunjungi jika Anda kedua atau ketiga di liga?"
"West Brom memiliki peluang-peluang yang lebih baik. Itu adalah performa yang sangat buruk dan hasil yang sangat buruk untuk Manchester United, ketika Anda mengira mereka punya peluang untuk memberi tekanan pada Manchester City. Tidak," tandas Souness.
Hasil imbang melawan West Brom itu sendiri membuat Manchester United kini mengoleksi 46 poin saja dari 24 laga. Harry Maguire dkk tertinggal tujuh angka dari Manchester City yang ada di pucuk dan mereka masih memiliki tabungan satu laga.
(Sky Sport)
Berita Manchester United Lainnya:
- Solskjaer: Manchester United Memang Tidak Layak Menang Lawan West Brom
- Ditahan Imbang West Brom, Manchester United Wajib Berbenah
- Harry Maguire: Manchester United Masih Bisa Juara EPL!
- Bruno Fernandes Cetak Gol Spektakuler, Solskjaer: Fantastis!
- Sumpah Solskjaer: MU Tidak akan Biarkan Man City Juara dengan Mudah!
- Inilah Ranking Sementara Battle I Kickstox Saham Bola Hari Ini, Semakin Seru!
- West Brom Tahan Imbang Manchester United, Harry Maguire: Ini Tidak Adil!
- 250 Laga di Manchester United: Siapa Lebih Baik Antara Rashford, Rooney, dan Ronaldo?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 14 Februari 2021 23:43
Man of the Match West Brom vs Manchester United: Bruno Fernandes
-
Liga Inggris 14 Februari 2021 22:58
-
Liga Inggris 14 Februari 2021 19:15
Link Live Streaming West Brom vs Manchester United di Mola TV
-
Liga Inggris 14 Februari 2021 17:30
MU Bersaing dalam Perebutan Juara, Solskjaer Takkan Minta Bantuan Sir Alex Ferguson
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...