Eks Liverpool Ini Terhibur Lihat Aksi Ibrahimovic di MU

Eks Liverpool Ini Terhibur Lihat Aksi Ibrahimovic di MU
Zlatan Ibrahimovic (c) Man United

Bola.net - - Mantan penyerang , Robbie Keane, mengaku kagum dengan kualitas Zlatan Ibrahimovic dan terhibur dengan aksi-aksinya di Manchester United musim ini.

Awalnya pemain asal Swedia tersebut diragukan untuk bisa tampil apik di Inggris. Faktor utamanya satu, yakni usia. Ia sudah berusia berusia 35 tahun dan ia diperkirakan tak akan bisa mengatasi permainan fisik di kompetisi tersebut.

Akan tetapi eks pemain Barcelona tersebut mampu tampil di luar dugaan. Meski sempat lama puasa gol, sejauh ini ia mampu mengoleksi 14 gol di pentas Premier League. Namanya pun bersanding dengan para bomber yang sudah mapan di EPL seperti Diego Costa dan Alexis Sanchez.

Pujian pun mengalir bagi Ibrahimovic. Salah satunya datang dari Keane.

"Zlatan adalah kualitas. Pantas saja, Man United mencoba untuk mengikatnya lagi, dengan musim yang telah ia jalani," ujar pemain LA Galaxy ini pada talkSPORT.

"Saya pikir orang-orang yang benar-benar tahu sepakbola sudah meramalkan itu, ketika Anda seorang pencetak gol dan Anda bermain dengan cara dirinya bermain - ia tidak pernah mengandalkan kecepatan kilat seperti Michael Owen."

"Kualitasnya pada bola dan kualitas di dalam dan sekitar kotak penalti, tak ada duanya. Anda tidak kehilangan itu. Ia benar-benar brilian. Ia benar-benar enak untuk ditonton," serunya.