
Bola.net - - Eks kapten Liverpool Jamie Redknapp memilih untuk melempar kritikan kepada Jurgen Klopp ketimbang pada Jose Mourinho atas hasil imbang di pertandingan melawan Manchester United.
Akhir pekan kemarin, Setan Merah bertandang ke markas The Reds di Anfield. Awalnya Mourinho mengaku siap bermain terbuka.
Akan tetapi nyatanya ia menerapkan strategi parkir bus lagi, sama seperti tahun lalu. Pada akhirnya pertandingan itu berakhir dengan skor 0-0, meski Liverpool berhasil melepas sekitar 20 tendangan ke lini pertahanan MU.
Mourinho sendiri mendapatkan kritikan karena memilih bermain bertahan. Bahkan ada yang menyebut performa MU lebih defensif ketimbang musim lalu.
Meski banyak pihak yang menyoroti Mourinho, namun Redknapp justru melontarkan kritikan kepada Klopp. Ia menyalahkan manajer asal Jerman itu atas hasil imbang yang tercipta di laga tersebut.
Jose Mourinho
"Mourinho tidak terganggu oleh tontonan tersebut. Tetap tak terkalahkan adalah satu-satunya agendanya. Anda harus mengajukan pertanyaan kepada Jurgen Klopp dan Liverpool, bukan pada Mourinho," ujarnya pada Daily Mail.
"Terserah Liverpool untuk membuka pintu tapi mereka tidak bisa melakukannya. Dengan waktu 10 menit tersisa, United terlihat akan kebobolan tapi Klopp mengganti Mo Salah dan Philippe Coutinho - dua pemain paling berbahaya di Liverpool pada hari Sabtu itu," serunya.
"Saya tidak menyalahkan Mourinho untuk tampilan yang membosankan. Pada akhirnya, Klopp sama bersalahnya dengan hasil imbang itu," ketus Redknapp.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 16 Oktober 2017 16:00
-
Liga Inggris 16 Oktober 2017 14:55
-
Liga Spanyol 16 Oktober 2017 14:50
-
Liga Inggris 16 Oktober 2017 14:20
-
Liga Spanyol 16 Oktober 2017 14:10
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...