
Bola.net - - Mantan pemain Liverpool Dean Saunders mengaku merasa kasihan dengan Dejan Lovren karena ia yakin bek tersebut main buruk karena tak mendapat perlindungan yang semestinya dari Alberto Moreno.
Lini pertahanan Liverpool sudah lama bermasalah. Dan dua pemain yang kerap menjadi kambing hitam atas mudahnya gawang Simon Mignolet atau Loris Karius kebobolan adalah Lovren dan Moreno.
Menurut Saunders, Lovren bermain buruk karena tak mendapat perlindungan yang sama seperti saat bermain di dahulu. Perlindungan yang dimaksud adalah dari sektor kiri yang ditempati oleh Moreno.
Alberto Moreno
Bek asal Spanyol itu sendiri sebelumnya memang kerap dikritik karena bermain sangat buruk kala bertahan. Performanya beda dengan saat ia membantu timnya menyerang.
"Saya merasa kasihan dengan Lovren," ujar Saunders pada talkSPORTS.
"Kurasa mereka juga tidak mendapatkan perlindungan itu. Anda harus melihat Moreno bermain seperti seorang winger kiri," cetusnya.
"Jika saya Lovren, saya akan mencengkeram tenggorokannya, berkata: 'Kau membuat saya terlihat seperti orang bodoh. Kau meninggalkan celah besar di sisi saya dan saya bukan bek yang tercepat di dunia. Dan saya dihajar pemain-pemain kelas dunia setiap pekan,'" terangnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 September 2017 20:50
-
Liga Inggris 20 September 2017 20:18
Liverpool Diminta Terus Main Seperti Babak Pertama Lawan Leicester
-
Liga Inggris 20 September 2017 19:12
-
Liga Inggris 20 September 2017 14:25
Bakal ketemu Leicester Lagi, Klopp Ingin Liverpool Lebih Baik
-
Liga Inggris 20 September 2017 12:46
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:18
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...