Eks Liverpool: Fans MU Bakal Suka Mahrez

Eks Liverpool: Fans MU Bakal Suka Mahrez
Riyad Mahrez (c) AFP
- Phil Thompson mengklaim bahwa fans Manchester United bakal menyukai Riyad Mahrez jika winger tersebut jadi didatangkan ke Old Trafford.


Beberapa waktu lalu, Louis Van Gaal mengatakan ia mencari winger anyar yang lebih lincah dan kreatif. United kemudian dikabarkan tertarik untuk menggunakan servis Mahrez yang bersinar bersama Leicester City musim ini.


Thompson merespon kabar tersebut. Ia mengatakan bahwa jika memang United mendatangkan pemain asal Aljazair tersebut, maka para fans akan langsung jatuh hati kepadanya. Sebab Mahrez adalah tipe pemain yang selalu bermain maksimal di tiap laga yang dilakoninya.


"Jika ia direkrut oleh Man United, saya tak tahu berapa harganya, setiap fan akan mencintainya," ujar Thompson pada Sky Sports.


"Ia bermain seperti yang Anda inginkan. Ia akan memberikan segalanya pada Anda. Tak peduli apakah ia bermain lawan tim yang lebih kecil atau lawan tim yang lebih besar, Anda akan mendapatkan penampilan yang sama dari orang ini," terangnya. [initial]


 (sky/dim)