Eks Kapten MU Ini Sindir Pernyataan Direktur Arsenal

Eks Kapten MU Ini Sindir Pernyataan Direktur Arsenal
Gary Neville (c) AFP
Bola.net - Pernyataan dari Direktur Arsenal, Lord Harris yang menyebut bahwa timnya saat ini memiliki dana super besar untuk belanja pemain menggelitik seorang Gary Neville. Mantan pemain Manchester United tersebut mengaku tak paham mengapa harus ada pernyataan seperti itu dari klub seperti Arsenal.

Sebelumnya, Lord Harris dalam sebuah wawancara mengungkapkan bahwa mereka saat ini bisa membeli pemain terbaik di dunia yang memiliki harga mahal.

Dan yang membuat mantan kapten Manchester United itu tergelitik untuk mengomentarinya adalah pernyataan bahwa Arsenal punya dana simpanan sebesar 200 juta poundsterling. Dana sebesar lebih dari 4 triliun itu disebut akan menjadi modal belanja The Gunners musim ini.

"Saya cuma tak paham mengapa ada klub yang membuat pernyataan seperti itu," heran Neville seperti dikutip Express.

"Ini seperti membeli sebuah rumah, memasukinya dan kemudian mengatakan, 'saya suka, saya mau dan saya kaya raya," timpalnya.[initial]

 (exp/dzi)