Eks Chelsea Dukung Ibrahimovic Main di Inggris

Eks Chelsea Dukung Ibrahimovic Main di Inggris
Zlatan Ibrahimovic (c) AFP
- Mantan bek , Franck Leboeuf, mengaku percaya dengan kemungkinan Zlatan Ibrahimovic merengkuh sukses di Inggris.


Kontrak sang pemain akan habis di PSG pada Juni mendatang dan sosok asal Swedia sempat dikaitkan dengan kepindahan ke Manchester United, Chelsea, dan West Ham.


Leboeuf mengatakan pada France Football: "Zlatan Ibrahimovic ke Premier League ide yang bagus? Itu tergantung untuk siapa? Bagi Ligue 1 dan Prancis? Tidak, tentu tidak. Ia harus terus bertahan bersama kami."


"Eric Cantona? Ya, memang benar. Zlatan seperti dirinya. Ia punya karakter dan kharisma, serta mampu menunjukkannya."


"Ibra ke Manchester United? Mengapa tidak? Hal tersebut akan memuaskan banyak penggemar United. Dan dengan dukungan Martial, Rooney, di atas lapangan semuanya bisa bekerja dengan baik." [initial]



 (ff/rer)