Eks Bek MU Ini Kaget Arsenal Berani Lepas Ramsey

Eks Bek MU Ini Kaget Arsenal Berani Lepas Ramsey
Aaron Ramsey (c) AFC

Bola.net - - Eks bek Manchester United Danny Higginbotham mengaku terkejut melihat Arsenal tak mau berusaha mempertahankan Aaron Ramsey.

Ramsey adalah salah satu pemain terbaik Arsenal dan salah satu gelandang top di Premier League. Ia enerjik dan hobi mencetak gol dari second line.

Dengan kualitasnya, harusnya Arsenal mau mempertahankan pemain 27 tahun tersebut. Mereka harusnya memperpanjang kontraknya karena masa kerjanya di Emirates akan berakhir per Juni 2019.

Arsenal sendiri sebenarnya sempat memberi tawaran kontrak baru pada Ramsey dan gelandang berjuluk Rambo itu sudah menerimanya. Namun tiba-tiba The Gunners menarik tawaran tersebut.

1 dari 3 halaman

Terkejut


Situasi ini membuat Higginbotham terkejut. Ia pun meyakini Arsenal nanti akan rugi karena tak bisa mengandalkan tenaganya saat ia berada di puncak permainannya.

"Ini mengejutkan saya. Saya pikir ia adalah bagian integral dari Arsenal," ucapnya pada Sky Sports.

"Ia sudah lama di sana. Ada sejumlah pemain baru datang ke klub," sambung Higginbotham.

"Ia adalah pemain yang mungkin bahkan belum mencapai puncaknya. Kemungkinan tahun-tahun puncaknya akan jauh dari Arsenal," cetusnya.

2 dari 3 halaman

Hormat Emery


Keputusan Arsenal untuk melepas Ramsey tentu mendapat kritikan dari banyak pihak. Akan tetapi manajer Arsenal Unai Emery mengaku menghormati setiap kritikan yang masuk pada klub.

"Saya menghormati setiap pendapat karena pekerjaan yang kami lakukan menjadi fokus untuk dianalisis oleh banyak orang seperti jurnalis dan mantan pemain. Seperti itulah dunia sepakbola.”

“Saya punya kebiasaan seperti itu ketika pekerjaan saya berjalan dengan baik atau ketika orang-orang berpikir itu tidak bagus. Saya ingin setiap pemain tetap dengan persiapan dan mentalitas bermain untuk menang.”

3 dari 3 halaman

Berita Video


Berita video 5 pelatih asal Italia yang berprestasi di Premier League.