
Bola.net - - Eks penyerang Barcelona Samuel Eto'o mengklaim pidato motivasinya pada Mohamed Salah telah membantu winger Liverpool itu tampil sensasional musim lalu.
Salah tampil menghebohkan musim lalu. Tanpa diduga ia bisa mencetak 44 gol dalam semusim bersama Liverpool di semua ajang kompetisi.
Padahal saat tampil di klub-klubnya sebelumnya, ia tampil biasa saja. Contohnya saat tampil bersama AS Roma dan Chelsea.
Advertisement
Bersama Liverpool, Salah sukses memecahkan banyak rekor. Ia juga sempat menjadi kandidat pemenang Ballon d'Or.
Jasa Eto'o
Salah dan Eto'o pernah bermain satu klub. Mereka sempat bermain bareng di Chelsea selama sekitar enam bulan di Chelsea pada tahun 2014.
Eto'o pun mengatakan ia ikut berjasa membuat Salah menjadi sangat moncer musim lalu. Ia mengaku membantu pemain asal Mesir itu melangkah ke jalan yang tepat.
“Saya berharap Salah ingat saat kami bersama di ruang ganti Stamford Bridge setelah penampilannya buruk. Saya memintanya untuk bersabar dan mengatakan kepadanya 'Anda adalah pemain yang bagus dan Anda akan menjadi pemain hebat'," bebernya kepada Al Kass Sports Channel Qatar.
“Salah telah berubah menjadi pemain besar itu dan akan menulis kisahnya sendiri melalui kegigihan dan keinginan kuat," serunya.
"Semuanya tergantung pada Salah sendiri, ia memiliki keterampilan yang luar biasa dan saat ini tampil di tingkat atas yang memungkinkan dirinya untuk bersaing untuk meraih Ballon d’Or."
Statistik 2018-19
Musim ini banyak yang menyebut Salah tak akan bisa menyamai prestasi musim lalu. Ia disebut akan jadi One Season Wonder saja.
Performa Salah sendiri memang terlihat menurun. Ia tak bisa mengeksekusi sejumlah peluang yang didapatnya dengan mulus seperti musim lalu.
Meski demikian, sejauh ini ia telah tampil sebanyak 16 kali di semua ajang kompetisi. Ia sudah mencatatkan tujuh gol, lima di antaranya di pentas Premier League.
Berita Video
Jadwal nonton Timnas Indonesia di Piala AFF 2018 yang dapat di vidio.com.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 8 November 2018 22:00
-
Liga Eropa UEFA 8 November 2018 05:56
Istirahatkan Morata yang Tengah On Fire, Ini Penjelasan Sarri
-
Liga Eropa UEFA 8 November 2018 03:07
-
Liga Eropa UEFA 8 November 2018 01:53
Meski Sudah Oke, Chelsea Diklaim Bisa Tampil Lebih Hebat Lagi
-
Liga Eropa UEFA 8 November 2018 01:27
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:18
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:11
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:03
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...