Eks Arsenal Klaim Thomas Tuchel Frustrasi di Chelsea, Kok Bisa?

Eks Arsenal Klaim Thomas Tuchel Frustrasi di Chelsea, Kok Bisa?
Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel. (c) John Sibley/Pool via AP

Bola.net - Thomas Tuchel baru menjalani peran barunya sebagai pelatih Chelsea selama beberapa bulan. Namun ia diklaim sedang merasa frustrasi menukangi klub berjuluk the Blues tersebut oleh eks Arsenal, Nigel Winterburn.

The Blues memutuskan untuk melakukan pergantian pelatih menjelang akhir bulan Januari kemarin. Keputusan ini diambil lantaran hasil yang diperoleh klub selama dipegang Frank Lampard jauh dari kata memuaskan.

Beberapa hari setelah memecat Lampard, Tuchel langsung ditunjuk sebagai penggantinya. Pria berkebangsaan Jerman tersebut baru menganggur selama satu bulan usai dipecat raksasa Prancis, PSG, pada Desember 2020.

Tuchel diikat kontrak yang berlaku selama 18 bulan, lengkap dengan opsi perpanjangan selama satu tahun lagi. Sejauh ini, keputusan Chelsea mempekerjakan pria berusia 47 tahun itu sudah tepat.

Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.

1 dari 2 halaman

Tuchel sedang Frustrasi?

Bisa dikatakan, Tuchel sedang menjalani masa 'bulan madu' bersama Chelsea. Ia berhasil membuat the Blues kembali disegani dengan melewati serangkaian pertadingan dalam berbagai kompetisi tanpa menelan kekalahan.

Kendati demikian, Winterburn cukup yakin kalau Tuchel sedang merasa frustrasi menukangi Mason Mount dkk. Ia bahkan yakin kalau the Blues takkan menjadi kandidat juara Premier League pada musim depan.

"Chelsea takkan bersaing memperebutkan gelar tahun depan. Masih ada banyak hal yang perlu dijawab di Chelsea. Untuk menjuarai liga, mereka harus mengambil langkah lain," ujar Winterburn kepada Genting Bet.

"Mereka punya pelatih baru yang peka terhadap hal-hal kecil, namun anda bisa melihat dia di pinggir lapangan merasa kalau banyak hal yang tak beres dan dia sedang frustrasi," lanjutnya.

2 dari 2 halaman

Punya Banyak PR

Benar, Tuchel memiliki banyak pekerjaan rumah yang harus segera dituntaskan dibalik rentetan tanpa kekalahan Chelsea. Salah satunya adalah memaksimalkan potensi rekrutan yang didapatkan pada musim panas kemarin dengan harga mahal.

Sejauh ini, pemain seperti Kai Havertz dan Timo Werner belum mampu memuaskan publik. Walapun, tanda-tanda kebangkitan dua pemain asal Jerman tersebut mulai terlihat belakangan ini.

"Mereka memiliki talenta yang luar biasa dalam skuadnya. Mari melihat di mana mereka pada akhir musim, sebab bakal bagus untuk melihat apakah Tuchel bisa membuat mereka tampil secara konsisten," tambahnya.

"Jika mereka mampu mempertahankan itu, maka mungkin mereka bisa mengejar gelar musim depan. Namun saya kira mereka masih jauh dari itu. Satu hal yang pasti, musim depan bakal berjalan dengan sangat menarik," pungkasnya.

(Genting Bet - via Metro.co.uk)