Eks Arsenal: Chelsea Kehilangan Kepercayaan Diri

Eks Arsenal: Chelsea Kehilangan Kepercayaan Diri
Chelsea (c) Ist

Bola.net - - Mantan penyerang Arsenal, Charlie Nicholas mengatakan bahwa Chelsea tampil sangat buruk melawan Crystal Palace dan seperti tim yang tak memiliki kepercayaan diri.

Chelsea memang mendapatkan banyak kritik karena performa mereka saat kalah melawan Crystal Palace pekan lalu. Kekalahan itu menjadi kekalahan kedua beruntun setelah sebelumnya juga dikalahkan Manchester City.

Dan dikatakan oleh Nicholas, Chelsea musim ini tampak seperti tim yang tak memiliki kepercayaan diri, sebagaimana mereka musim lalu saat memenangkan Premier League.

"Saya melihat penampilan Chelsea melawan Crystal Palace pekan lalu, dan saya pikir mereka benar-benar buruk," ujarnya.

"Saya tak mengerti mengapa mereka terlihat kehilangan kepercayaan diri begitu cepat," tambahnya.

"Dua pekan lalu di Madrid kita berbicara tentang calon juara Liga Champions karena mereka menampilkan performa yang fantastis," sambungnya.