Dzeko Tunda Negosiasi Kontrak Demi Dortmund?

Dzeko Tunda Negosiasi Kontrak Demi Dortmund?
Dzeko bisa segera meninggalkan City. (c) AFP
Bola.net - Edin Dzeko memang akhir-akhir ini jarang mendapat kesempatan untuk bermain di Manchester City. Pelatih Manuel Pellegrini lebih memilih menampilkan Sergio Aguero dan Alvaro Negredo sebagai duet juru gedor utama The Citizens.

Kondisinya ini membuat Dzeko dikabarkan menunda pembicaraan perpanjangan kontrak dengan sang manajer, meski striker asal Bosnia itu sudah diyakinkan bahwa dirinya akan memainkan peranan penting di klub musim ini.

Selain itu laporan yang dilansir oleh Sports Direct News menyebutkan bahwa ia kini diminati oleh Borrusia Dortmund. Raksasa Bundesliga itu memang sudah lama didengungkan ingin menggunakan jasa Dzeko.

Raksasa sungai Ruhr itu disebut tak akan ragu menggelontorkan dana senilai 18 juta poundsterling untuk mendatangkan Dzeko ke Signal Iduna Park. Namun yang jadi masalah, City tak ingin melepas asetnya itu tak kurang dari 23 juta poundsterling.

Kita nantikan saja apakah Dzeko bakal terus melanjutkan petualangannya di Premier League. [initial]

 (dir/rer)

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR