
Bola.net - Edin Dzeko sudah resmi memperpanjang kontrak baru berdurasi empat tahun bersama Manchester City. Dengan tambahan kontrak tersebut, Dzeko akan tetap berada di Etihad Stadium hingga 2018 mendatang.
Dzeko bergabung dengan skuat The Citizens setelah ditransfer dari Wolfsburg pada tahun 2011 lalu. Musim lalu ia mencetak 16 gol dan membantu City meraih titel Premier League.
Dzeko mengaku masih merasa sangat bahagia bermain bersama klubnya saat ini. Oleh karena itu dia tidak berpikir dua kali saat City menyodorinya kontrak baru.
"Saya sangat bahagia berada di City. Ini rumah kedua saya, jadi ini keputusan mudah bertahan dalam waktu yang lama," ucap Dzeko di situs resmi klub.
"Saya sudah tahu sejak awal saat pertama kali berada di sini ingin bertahan lebih lama. Saya belum menemukan tempat lebih baik dari sini. Saya nyaman dengan kehidupan di sini, saya mengenal reka-rekan, klub dan tim dengan baik dan saya merasa bisa meningkatkan diri lebih baik lagi."
Dzeko sendiri mengikuti jejak Samir Nasri, Aleksandar Kolarov, kapten Vincent Kompany, David Silva, dan Segio Aguero yang sudah lebih dulu memperpanjang kontraknya di City.[initial]
(mcfc/ada)
Dzeko bergabung dengan skuat The Citizens setelah ditransfer dari Wolfsburg pada tahun 2011 lalu. Musim lalu ia mencetak 16 gol dan membantu City meraih titel Premier League.
Dzeko mengaku masih merasa sangat bahagia bermain bersama klubnya saat ini. Oleh karena itu dia tidak berpikir dua kali saat City menyodorinya kontrak baru.
"Saya sangat bahagia berada di City. Ini rumah kedua saya, jadi ini keputusan mudah bertahan dalam waktu yang lama," ucap Dzeko di situs resmi klub.
"Saya sudah tahu sejak awal saat pertama kali berada di sini ingin bertahan lebih lama. Saya belum menemukan tempat lebih baik dari sini. Saya nyaman dengan kehidupan di sini, saya mengenal reka-rekan, klub dan tim dengan baik dan saya merasa bisa meningkatkan diri lebih baik lagi."
Dzeko sendiri mengikuti jejak Samir Nasri, Aleksandar Kolarov, kapten Vincent Kompany, David Silva, dan Segio Aguero yang sudah lebih dulu memperpanjang kontraknya di City.[initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Agustus 2014 20:36
-
Liga Inggris 20 Agustus 2014 17:06
Kompany Isyaratkan Nasri dan Kolarov Bakal Perbaharui Kontrak
-
Liga Inggris 20 Agustus 2014 15:37
-
Liga Champions 20 Agustus 2014 11:36
-
Liga Inggris 20 Agustus 2014 01:12
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:05
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:24
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...