Dzeko: Aguero Kembali, Ini Luar Biasa

Dzeko: Aguero Kembali, Ini Luar Biasa
Dzeko bangga akan Aguero. (c) AFP
Bola.net - Stiker Manchester City, Edin Dzeko, mengaku bahwa ia amat senang melihat rekan setimnya, Sergio Aguero, sudah berhasil pulih dari cedera serta ikut bermain saat tim menghancurkan Blackburn Rovers di Piala FA semalam.

Aguero mencetak satu gol setelah absen selama delapan pertandingan. Ia melengkapi kemenangan klub menjadi 5-0. Skor tersebut membuat City kini resmi telah mencetak 99 gol di sepanjang musim.

"Ini adalah berita yang luar biasa karena ia adalah pemain yang amat penting untuk tim," tutur penyerang asal Bosnia itu singkat pada Sky Sports.

City dinyatakan lolos ke babak berikutnya dan mereka akan menghadapi Watford. [initial]

 (sky/rer)