
Bola.net - - Pelatih , Arsene Wenger, menilai performa Mesut Ozil dapat sangat dipengaruhi oleh opini para pendukung. Performa Ozil yang tidak stabil memang kerap kali menjadi sasaran kritik para pendukung Arsenal dalam beberapa musim ini.
Ozil sudah mencatatkan namanya dalam daftar pencetak asis terbanyak sepanjang sejarah. Saat Arsenal mengalahkan Watford 3-0 akhir pekan lalu, dia berhasil menjadi pemain tercepat yang mencetak 50 asis dari 141 pertandingan.
Namun demikian, torehan Ozil tersebut tidak menghentikan para fans untuk menghakiminya. Para analis sepak bola pun terus menerus mencari-cari kekurangan pada penampilan Ozil.
Hal inilah yang menurut Wenger harus menjadi pertimbangan fans Arsenal dalam menyuarakan dukungannya. Sebab, dia percaya performa Ozil akan semakin membaik jika para fans berada di belakang dan melindunginya dari kritikan keras para analis.
"Mungkin dunia juga sudah berubah. Karena saya sangat menyukai dia sebagai pemain," tegas Wenger dikutip dari tribalfootball.
"Ketika anda mendapat penilaian negatif, anda harus menghadapinya. Mungkin di sisi itulah para pemain harus lebih kuat dari sebelumnya."
Lebih lanjut, Wenger menyebut bahwa para kritikus boleh saja melayangkan banyak kritikan padanya. Namun dia meminta tidak mengarahkan kritik pada pemain yang disebabkan oleh kesalahan pelatih.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 13 Maret 2018 21:56
Ozil Mengaku Tak Kesulitan Ambil Keputusan Untuk Teken Kontrak Baru
-
Liga Eropa UEFA 13 Maret 2018 21:12
-
Liga Inggris 13 Maret 2018 14:10
-
Liga Inggris 13 Maret 2018 11:20
-
Liga Inggris 13 Maret 2018 11:11
Sebelum Ke Tottenham, Van Der Vaart Nyaris Bergabung Dengan Arsenal
LATEST UPDATE
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:51
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:49
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:48
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:47
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:15
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...