
Bola.net - Pemain Manchester United dikabarkan punya keyakinan kalau Mauricio Pochettino bisa membawa mereka ke kejayaan. Tapi pelatih the Red Devils yang sekarang, Ralf Rangnick, memiliki rencana lain.
Sebagaimana yang diketahui, Rangnick menukangi Manchester United dengan status interim. Kontraknya sendiri cuma berlaku sampai akhir musim 2021/22. Jika melihat kiprah the Red Devils sejauh ini, sepertinya Rangnick takkan dipermanenkan.
Alasan lain mengapa Rangnick tidak dipermanenkan karena adanya perjanjian lain dengan Manchester United. Rangnick sepakat ke Old Trafford karena dijanjikan status konsultan klub setelah masa interimnya berakhir.
Advertisement
Jadi, dapat dipastikan bahwa Manchester United akan dilatih oleh sosok lain terlepas dari pencapaian Rangnick di sisa-sisa musim 2021/22 ini. Selama beberapa bulan terakhir, sudah ada beberapa nama yang cukup sering dikaitkan dengan mereka.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Pemain Dukung Pochettino
Dilihat dari beberapa laporan yang beredar, Pochettino punya peluang terbesar untuk menjadi pelatih Manchester United berikutnya. Pria asal Argentina itu sudah dikaitkan dengan the Red Devils bahkan sejak masih melatih Tottenham dulu.
Bursa pelatih baru Manchester United tidak berhenti sampai di situ saja. Ada juga Erik ten Hag, yang sementara ini melatih Ajax Amsterdam, serta nahkoda Leicester City, Brendan Rodgers. Bahkan Luis Enrique pun masuk ke dalam daftar.
Angin berpihak ke Pochettino. Menurut The Sun, pemain the Red Devils mendukung penuh jika manajemen klub memilih Pochettino sebagai pelatih baru. Namun ini berseberangan dengan rencana Rangnick.
Rangnick Pilih Ten Hag
Karier Rangnick sebagai konsultan Manchester United akan dimulai dengan pemilihan pelatih. Dan dalam laporan yang sama, diketahui bahwa pria berkebangsaan Jerman itu lebih memilih Erik ten Hag.
Rangnick condong ke Ten Hag karena memiliki karakteristik yang dibutuhkan oleh Manchester United. Salah satunya adalah keberanian dalam memberikan kesempatan kepada pemain muda untuk bermain lebih sering.
Selain itu, Ten Hag juga memiliki gaya bermain atraktif yang dirasa bisa membuat Manchester United meraih kemenangan serta menghibur fansnya. Ten Hag juga konsisten membawa Ajax sebagai penantang gelar di Eredivisie.
(The Sun)
Baca Juga:
- Luis Diaz Gagal, Manchester United Incar Rising Star West Ham Ini
- Nego Kontrak Baru Youri Tielemans Gagal, MU Siaga Satu
- Ketimbang Bellingham atau Rice, MU Disarankan Angkut John McGinn
- Ada Luis Enrique di Bursa Manajer Baru Manchester United
- Manchester United Umumkan Sponsor Baru, Dapat Dana Segar Rp467 Milyar per Tahun
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 10 Februari 2022 22:34
Luis Diaz Gagal, Manchester United Incar Rising Star West Ham Ini
-
Liga Inggris 10 Februari 2022 21:36
-
Liga Inggris 10 Februari 2022 21:13
Ketimbang Bellingham atau Rice, MU Disarankan Angkut John McGinn
-
Liga Inggris 10 Februari 2022 20:49
-
Liga Inggris 10 Februari 2022 20:30
Manchester United Umumkan Sponsor Baru, Dapat Dana Segar Rp467 Milyar per Tahun
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:52
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...