Dua Sosok Ini Bertanggung Jawab Atas Comeback Fantastis MU

Dua Sosok Ini Bertanggung Jawab Atas Comeback Fantastis MU
Chris Smalling dan Paul Pogba. (c) mcu

Bola.net - - Gelandang Manchester United, Ander Herrera membocorokan rahasia di balik keberhasilan timnya mengalahkan Manchester City di akhir pekan lalu. Herrera menyebut ada peran krusial dari Michael Carrick dan Ashley Young untuk membangkitkan mental setan merah.

Manchester United nyaris menjadi tumbal pesta juara EPL Manchester City pada akhir pekan lalu. Mereka tertinggal 2-0 terlebih dahulu di babak pertama saat mereka menyambangi Etihad Stadium.

Namun di babak keuda setan merah bangkit dan memberikan perlawanan. Alhasil mereka sukses membalikan keadaan menjadi 2-3 berkat dua gol dari Paul Pogba dan satu gol dari .

Herrera sendiri mengungkapkan bahwa ada peran besar Michael Carrick dan Ashley Young sehingga timnya bisa membalikkan keadaan. "Di paruh babak semua orang berbicara mengenai keadaan kami, namun para pemain yang lebih tua seperti Mike [Carrick] dan Ash [Young] turut bicara di ruang ganti," ujar Herrera kepada Sportsmole.

"Kata-kata mereka berdua memiliki kekuatan yang besar. Kami hanya membicarakan mengenai harga diri kami dan juga klub ini."

"Harga diri kami di lapangan tengah dipertaruhkan dan para fans kami akan menjalani hari yang sulit jika kami kalah. Kami akhirnya memenangkan pertandingan ini dan ini semua untuk para fans kami." tandas mantan pemain Athletic Bilbao tersebut.