Dua Pemain Muda Liverpool Ini Dituntut Beri Kesan Kepada Klopp

Dua Pemain Muda Liverpool Ini Dituntut Beri Kesan Kepada Klopp
Jordon Ibe (c) AFP
- Pelatih Inggris U-21, Gareth Southgate memberikan dukungan kepada dua anak asuhnya Joe Gomez dan Jordon Ibe untuk tampil mengesankan bersama . Utamanya memberikan kesan apik kepada pelatih baru, Jurgen Klopp.


Kedua pemain itu merupakan salah satu andalan The Reds saat masih dilatih Brendan Rodgers. Namun seiring kepergian Rodgers dan kedatangan Klopp, masa depan dua pemain itu pun belum menemui kepastian.


Namun dikatakan Southgate, dirinya memberikan dukungan kepada dua pemain muda Liverpool itu untuk tampil mengesankan bersama pelatih baru.


"Saya kira mereka sudah tahu bahwa mereka punya tugas untuk mengesankan pelatih baru. Mereka berdua kecewa bahwa seseorang yang begitu percaya dan memberi kesempatan pada mereka telah pergi, dan saya pikir itu penting bagi seorang pemain," ujarnya.


"Dan sekarang mereka harus siap untuk memberi kesan kepada pelatih baru yang datang karena itulah hidup seorang pesepakbola. Saya sudah berbicara dengan keduanya karena kami selalu menghabiskan banyak waktu dengan para pemain untuk mengetahui bagaimana mereka bersama klub," tandasnya.[initial]


 (sm/dzi)